9 Maret 2018 | Kegiatan Statistik
Pada hari ini, Jumat 9 Maret 2018, sedang dilakukan Evaluasi Pelaksanaan Lapangan Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Maret 2018 di Hotel Favour Pagar Alam. Hal-hal yang akan dibahas dalam evaluasi ini adalah permasalahan-permasalahan yang ditemui di lapangan dan progress pelaksanaan pendataan di lapangan. Selain itu, dalam evaluasi ini juga akan dilakukan pemeriksaan bersama dokumen hasil pencacahan Susenas demi kualitas data Susenas yang lebih baik lagi.
Dalam kesempatan ini, kepala BPS Kota Pagar Alam, Dedi Fahlevi, M.Si menjelaskan betapa pentingnya data susenas dalam pembangunan. Untuk itu, beliau berharap agar hasil pencacahan Susenas yang telah dievaluasi pada hari ini sedapat mungkin menjadikan hasil pencacahan Susenas di Kota Pagar Alam zero error. Beliau juga meminta agar petugas pencacah dan pengawas berkoordinasi dengan baik sehingga Susenas kali ini dapat selesai tepat waktu dan data yang akan dihasilkan benar-benar berkualitas
Berita Terkait
PELATIHAN PETUGAS SURVEI SOSIAL EKONOMi NASIONAL (SUSENAS) KOTA PAGAR ALAM MARET 2018
Pelatihan Petugas Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Kota Pagar Alam Maret 2019
Survei Sosial Ekonomi Nasional Semester 1 Tahun 2016 di Kota Pagar Alam
Dukungan Kegiatan Registrasi Sosial Ekonomi oleh Walikota Pagar Alam
Pelatihan Petugas Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) Kota Pagar Alam Februari 2019
Pelaksanaan Forum Satu Data Indonesia (SDI) di Kantor BAPPEDA Kota Pagar Alam
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kota Pagar Alam (Statistics of Pagar Alam Municipality)Jl. Laskar Wanita Mentarjo Komp. Perkantoran Gunung Gare
Kel. Pagar Wangi
Kec. Dempo Utara
Kota Pagar Alam
Provinsi Sumatera SelatanTelp (62-730) 623511
Faks (62-730) 623511
Mailbox : bps1673@bps.go.id