Expose Data 2018 : BPS Kota Pagar Alam Goes to Campus - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Pagar Alam

BPS Kota Pagar Alam merupakan wilayah Zona Integritas (ZI) menuju WBK dan WBBM

CADAS Besemah (Cari Data Seputar Besemah) kini hadir untuk memenuhi kebutuhan permintaan data Anda. Cukup dengan mengirim pesan whatsapp ke nomor 0813-6667-3473, Anda dapat memperoleh data Kota Pagar Alam yang diperlukan dalam genggaman.

Jika anda memiliki keluhan terkait performa kinerja dan pelayan yang diberikan oleh BPS Kota Pagar Alam, Anda dapat melaporkannya ke Whistleblowing System BPS Kota Pagar Alam dengan mengakses tautan berikut ini 

Expose Data 2018 : BPS Kota Pagar Alam Goes to Campus

Expose Data 2018 : BPS Kota Pagar Alam Goes to Campus

5 Desember 2018 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pada hari Rabu (5/12), BPS Kota Pagar Alam mengadakan acara bertajuk Expose Data 2018 : BPS Kota Pagar Alam Goes to Campus dengan tema "Data for Millenium Generation". Acara tersebut diadakan di kampus STKIP (Sekolah Tinggi Ilmu Keguruan dan Pendidikan) Muhammadiyah Pagar Alam dan diikuti oleh 150 orang peserta yang berasal dari mahasiswa dan dosen di lingkungan STKIP Muhammadiyah Pagar Alam. Acara berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari para peserta.

Acara ini dibuka oleh Jonni Dimyatio, S.E., M.Si. selaku ketua STKIP Muhammadiyah Kota Pagar Alam. Dalam sambutannya, Jonni mengajak seluruh peserta yang hadir agar mengikuti dan menyimak dengan baik sesi demi sesi acara Expose Data 2018 agar literasi statistik para peserta semakin meningkat. Jonni menekankan bahwa literasi statistik sangat diperlukan di era milenium saat ini -dimana hoax lebih cepat beredar- agar mampu menangkal hoax demi hoax terkait dengan fenomena ekonomi, politik dan sosial Indonesia saat ini. Peningkatan literasi statistik ini diharapkan mampu ditularkan oleh para peserta yang hadir ketika mereka kelak terjun ke dunia pendidikan sebagai para pendidik. 

Dalam sesi talkshow yang dimoderatori oleh Arni Wijaya, S.Pd, M.Pd, narasumber talkshow yang juga kepala BPS Kota Pagar Alam, Dedi Fahlevi, M.Si. menyampaikan bahwa data dan informasi yang akurat dan faktual sangat diperlukan di era milenium ini. Dedi menjelaskan bahwa Badan Pusat Statistik (BPS) hadir untuk menjawab tantangan era milenium terkait data dan informasi. Menurutnya, BPS sekarang sudah banyak menyediakan data-data statistik strategis secara cepat dan tepat melalui website dan aplikasi Android Allstats. Ketersediaan data BPS dalam format website dan aplikasi Android tersebut diharapkan mampu membantu mahasiswa baik dalam tugas perkuliahan maupun ketika menjadi para pendidik generasi penerus bangsa kelak.

Dalam acara talkshow, disisipkan pula sesi tanya jawab, sesi kuis dadakan dan sesi kuis online yang menambah antusiasme para peserta dalam acara ini. Dalam sesi tanya jawab, para peserta sebagian besar menanyakan seputar kegiatan BPS dan data-data statistik yang dihasilkan oleh BPS. Sedangkan, sesi kuis dadakan dan sesi kuis online diadakan untuk mengevaluasi pemahaman peserta akan materi yang disampaikan dengan cara yang asyik dan menyenangkan. Para peserta yang hadir mengharapkan agar acara seperti ini agar dapat dilaksanakan secara rutin di kampus mereka agar literasi statistik mereka dapat meningkat lewat serangkaian acara yang asyik dan menyenangkan seperti Expose Data ini.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Pagar Alam (Statistics of Pagar Alam Municipality)Jl. Laskar Wanita Mentarjo Komp. Perkantoran Gunung Gare

Kel. Pagar Wangi

Kec. Dempo Utara

Kota Pagar Alam

Provinsi Sumatera SelatanTelp (62-730) 623511

Faks (62-730) 623511

Mailbox : bps1673@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik