25 Januari 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Hallo #SahabatData 👋🏻
Pada Rabu (25/01/2024), Kepala BPS Kota Pagar Alam Bapak Aldianda Maisal, S.E., M.M. bersama Statistisi Ahli Pertama Wahyu Dwi Hayati, S.Tr.Stat dan Rani Aprilia Putri, S.Tr.Stat. menghadiri kegiatan Rapat Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Penyusunan RPJPD Kota Pagar Alam 2025-2045. Rapat ini bertempat di Ruang Besemah I Kota Pagar Alam dan dihadiri juga oleh beberapa Kepala OPD, Tokoh Masyarakat, Akademisi, dan K/L lainnya.
Pada rapat ini dilakukan sharing knowledge dan diskusi bersama beberapa Kepala OPD, Tokoh Masyarakat, Akademisi, dan K/L yang pada kesempatannya BPS Kota Pagar Alam melakukan audiensi terkait data indikator utama pembangunan yang dijadikan indikator penyusunan isu strategis dalam RPJPD seperti indikator Ketenagakerjaan, Pertumbuhan Ekonomi, Proyeksi Penduduk, dan Kemiskinan di Kota Pagar Alam.
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kota Pagar Alam (Statistics of Pagar Alam Municipality)Jl. Laskar Wanita Mentarjo Komp. Perkantoran Gunung Gare
Kel. Pagar Wangi
Kec. Dempo Utara
Kota Pagar Alam
Provinsi Sumatera SelatanTelp (62-730) 623511
Faks (62-730) 623511
Mailbox : bps1673@bps.go.id
Tentang Kami